BUNTOK – Untuk meramaikan stand pameran, Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DSPMDes) Kabupaten Barito Selatan, akan menggelar lomba karaoke berhadiah uang tunai dan tropi.
Diterangkan oleh Sekretaris DSPMDes Barsel, Mulyadi Harry Perin, lomba karaoke ini rencananya digelar pada tanggal 18 sampai dengan 20 September 2024.
DSPMDes Barsel juga menyediakan informasi produk terbaru mereka, yakni e-Posyandu yang merupakan sistem pendataan posyandu secara daring dari seluruh desa, kelurahan dan kecamatan.
Selain itu, DSPMDes juga menggandeng sejumlah UMKM untuk memamerkan produk mereka, seperti tas anyaman rotan, syrup nanas, kerupuk olahan dan masih banyak lainnya. Dinas juga menyediakan puluhan doorprize menarik yang nantinya diundi pada saat penutupan Barsel Expo.
Ada lagi hal unik lainnya yang menjadi daya tarik di stand Dinas yang dipimpin oleh Selviriyatmi ini, yaitu adanya dua buah bilik foto (photo booth) untuk tempat berswafoto, yang mana satu bilik khusus tema hari jadi kabupayen Barsel yang ke-65 tahun, sedangkan satu lainnya adalah gambar Pj. Bupati Barsel, Deddy Winarwan bersama Ketua TP-PKK Barsel, Erna Ardiani Palupi Winarwan.
“Harapan kami adalah, Barsel Expo ini tidak berhenti di sini, tapi bisa meningkatkan roda perekonomian masyarakat,” ucap dia.
“Nanti desa-desa juga bisa bergerak perekonomiannya, sehingga Barito Selatan bisa lebih maju lagi,” tambah Mulyadi.(RED)